Berita Bola

Catatan Gol Edinso Cavani Hanya Kalah dari Ronaldo dan Messi

Keputusan Manchester United mendatangkan Edinson Cavani pada bursa transfer musim panas ini diliputi banyak keraguan. Cavani disebut sudah melewati masa keemasannya, tidak lagi muda dan sering mengalami cedera.

Tapi, jika ditelaah lebih jauh, striker asal Uruguay tersebut adalah salah satu penyerang mematikan. Bahkan, capaian ketajamannya hanya kalah dari Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi, bila dihitung semenjak laga debut di liga besar Eropa.

Cavani melakukan debut dalam tiga 5 liga besar Eropa semenjak 13 tahun silam saat bergabung dengan Palermo. Bila dihitung sejak saat itu, Cavani ada di posisi ke-3 dari segi top skor terbanyak, yakni 250 gol.

Hanya Kalah dari Ronaldo dan Messi

Seperti dikutip Sky Sports, dalam rentang waktu yang sama, megabintang Juventus, Cristiano Ronaldoo menciptakan 416 gol, sementara rival abadinya Lionel Messi ada di posisi puncak dengan 432. Gelontoran gol yang dihitung itu hanya diciptakan di liga.

Tapi, perbedaan kualitas Ronaldo dan Messi ketimbang pemain lainnya, termasuk Edinson Cavani, memang cukup jauh. Catatn gol mereka sangat tajam didapatkan dengan total pertandingan yang lebih sedikit.

Cavani menciptakan 250 gol dari 413 pertandingan. Ronaldo membutuhkan 433 pertandingan untuk mengoleksi 416 gol, sementara Messi mencetak 432 gol dari 450 pertandingan.

Tertajam di Napoli

Sejak 2007, Edinson Cavani sudah bergabung dengan 3 tim berbeda. Selepas hengkang dari Palermo, dia bergabung ke Napoli dan selanjutnya Paris Saint Germain.

Kontraknya bersama PSG berakhir pada musim panas lalu. Akhirnya dia menerima tawaran Manchester United dengan berstatus free transfer pada musim 2020/21.

Gol terbanyak Edinson Cavani yang kini berumur 33 tahun datang saat membela Les Parisiens. Dia berhasil mencetak 138 gol dari 200 laga.

Lihat Juga:  Detail Transfer Alvaro Morata Gabung Juventus

Tapi, dia paling tajam ketika berkostum Napoli, pertama dengan berstatus pinjaman selama satu musim dan selanjutnya dipermanenkan.

Cavani berhasil mendulang 26 gol dari 35 gol saat dipinjamkan ke Napoli dalam satu musim. Kemudian dia menciptakan 52 gol dari 69 laga sejak bergabung secara permanen pada musim 2011. Artinya, Cavani menciptakan 0,80 gol /pertandingan bersama Il Partenopei, ketimbang hanya 0,70 di PSG.

Melissa Putri
BeritaBola.News adalah Situs Berita Bola, Prediksi Bola, Prediksi Parlay, Terupdate dan Terlengkap.
https://beritabola.news