Berita Bola

JADWAL Siaran Langsung Bola Malam Ini: Liga Inggris, Liga Italia, Live Mola TV, NET TV & Bein Sports

Berbagai pertandingan sengit dipastikan akan digelar malam ini mulai Liga Inggris, Liga Italia, Liga Jerman hingga Liga Spanyol, Sabtu (20/2/2021) sampai Minggu (21/2/2021) dinihari WIB.

Beberapa pertandingan sepak bola malam ini dapat anda saksikan melalui tayangan LIVE Mola TV, Net TV, hingga Bein Sports.

Dalam laga lanjutan Liga Inggris, laga yang mempertemukan antara Liverpool versus Everton akan menjadi laga derby yang paling dinantikan

Duel klasik antara Liverpool versus Everton akan dilangsungkan di Stadion Anfield, markas The Reds.

Sementara itu, Lazio dijadwalkan akan menjamu Sampdoria dalam laga lanjutan Liga Italia.

Kemenangan dibutuhkan oleh Lazio untuk memanaskan persaingan memperebutkan zona Liga Champions.

Liga Inggris Pekan 25, Laga Penting Chelsea & Liverpool

Sebelum laga Derby Merseyside, laga tak kalah seru akan mewarnai pertandingan antara Southampton melawan Chelsea.

Pertandingan Southampton vs Chelsea bakal diselenggarakan di St. Marry Stadium, Sabtu (20/2/2021).

Chelsea yang bertindak sebagai tim tamu memiliki modal berharga untuk melanjutkan performa terbaiknya.

Thomas Tuchel tampaknya semakin percaya diri untuk kembali membawa Chelsea bersaing di papan atas klasemen.

The Blues tercatat belum terkalahkan dalam delapan laga terakhirnya, termasuk lima kemenangan beruntun.

Rentetan hasil impresif itu dibarengi dengan semakin solidnya lini pertahanan Chelsea yang mengemas lima cleansheet dari enam laga terakhirnya.

Performa impresif yang dijalani Chelsea justru berbanding terbalik dengan situasi yang dialami Southampton selaku tuan rumah.

Southampton justru berada dalam situasi kurang menguntungkan setelah menelan kekalahan dalam enam laga terakhir di Liga Inggris.

Rentetan hasil buruk itu tentu cukup mengejutkan mengingat Southampton menjadi salah satu tim kejutan pada awal musim.

Hanya saja permasalahan cedera dan inkonsistensi membuat performa Southampton anjlok drastis.

Lihat Juga:  Cristiano Ronaldo Ditendang Juventus, Bintang Muda Ini Juga Angkat Kaki dari Stadion Allianz

Dan laga melawan Chelsea akan menjadi ujian tersendiri bagi Southampton untuk menghentikan tren buruknya.

Setelah laga seru Southampton melawan Chelsea akan dilanjutkan pertandingan yang mempertemukan Burnley melawan West Brom.

Burnley akan bertindak sebagai tuan rumah melawan West Brom di Stadion Turf Moor.

Selanjutnya, laga bertajuk derby Merseyside yang mempertemukan Liverpool melawan Everton menjadi salah satu pertandingan yang dinantikan pada pekan ini.

Aroma gengsi dan tensi panas laga derby dipastikan akan membuat pertandingan tersebut berlangsung sengit meskipun tanpa hadirnya penonton.

Liverpool selaku tuan rumah dipastikan akan mengusung misi kebangkitan setelah menjalani periode cukup sulit di Liga Inggris.

Bagaimana tidak, Liverpool yang berstatus sebagai juara bertahan harus mendulang tiga kekalahan beruntun di Liga Inggris.

Termasuk dua kekalahan mengejutkan melawan Brighton dan Manchester City di kandang sendiri.

Rentetan hasil buruk yang menimpa Liverpool sejak pergantian tahun baru pun membuat mereka kurang dijagokan dalam perburuan gelar juara musim ini.

Terlepas dari hal itu, Liverpool tetaplah harus bermain selayaknya tim juara di sisa kompetisi musim ini.

Dan laga melawan Everton menjadi kesempatan terbaik bagi Liverpool untuk bangkit.

Gelandang Inggris Leicester City James Maddison (tengah) melakukan tembakan selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Leicester City dan Liverpool di King Power Stadium di Leicester, Inggris tengah pada 13 Februari 2021.
CARL RECINE / POOL / AFP
Gelandang Inggris Leicester City James Maddison (tengah) melakukan tembakan selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Leicester City dan Liverpool di King Power Stadium di Leicester, Inggris tengah pada 13 Februari 2021. CARL RECINE / POOL / AFP (CARL RECINE / POOL / AFP)

Kemenangan melawan RB Leipzig pada laga terakhir diharapkan bisa memompa semangat pasukan The Reds.

Peluang Liverpool untuk memenangkan laga melawan Everton terbuka sangat lebar.

Hal ini mengingat Liverpool memiliki catatan impresif setiap bertemu Everton.

The Reds tercatat belum pernah menelan sekalipun kekalahan dalam 23 laga terakhirnya jumpa Everton.

Berbekal rekor impresif itu tentunya Liverpool ingin segera kembali meraih kemenangan dalam laga kandang kali ini.

Misi Lazio Kembali Ramaikan Persaingan Zona Liga Champions

Lazio harus segera melupakan kekalahan dari Inter Milan dalam menatap laga melawan Sampdoria, malam ini.

Lihat Juga:  Juve Siap “Culik” Arkadiusz Milik dari Napoli

Kekalahan yang meruntuhkan rentetan kemenangan enam laga Lazio itu harus menjadi acuan kebangkitan tim asuhan Simone Inzaghi.

Lazio pun memiliki bekal berharga dengan raihan enam kemenangan kandang jelang laga melawan Sampdoria.

Kemenangan akan terasa krusial bagi Lazio yang ingin kembali bersaing memperebutkan tiket eropa musim depan.

Lazio saat ini telah mengoleksi 40 poin dari 22 laga yang telah dilakoni.

Perolehan poin tersebut membuat Lazio masih nangkring pada urutan ketujuh.

Mereka berpeluang melompat ke posisi empat besar jika mampu memenangkan laga melawan Sampdoria.

Jika Lazio mengalahkan Sampdoria maka bisa dipastikan mereka akan melewati Atalanta, Napoli, hingga Juventus yang berada di atasnya.

Pertandingan antara Lazio versus Sampdoria akan dilangsungkan di Stadion Olimpico, Roma, Sabtu (20/2/2021) pukul 21.00 WIB.

Jadwal Lengkap Bola Hari Ini, Sabtu (20/2/2021) sampai Minggu (21/2/2021) dinihari:

Sabtu, 20 Februari 2021

Pukul 19.30 WIB – Southampton vs Chelsea (Live Mola TV)

Pukul 20.00 WIB – El Che vs Eibar (Live Bein Sports 1)

Pukul 21.00 WIB – Lazio vs Sampdoria (Live Bein Sports 2)

Pukul 21.30 WIB – Eintracht Frankfurt vs Bayern Munchen (Live Net TV dan Mola TV)

Pukul 21.30 WIB – Borussia Monchengladbach vs Mainz (Live Mola TV)

Pukul 21.30 WIB – Freiburg vs Union Berlin (Live Mola TV)

Pukul 22.00 WIB – Burnley vs West Brom (Live Mola TV)

Pukul 22.15 WIB – Atletico Madrid vs Levante (Live Bein Sports 1)

Minggu, 21 Februari 2021

Pukul 00.00 WIB – Genoa vs Hellas Verona (Live Bein Sports 2)

Pukul 00.30 WIB – Liverpool vs Everton (Live Mola TV)

Pukul 00.30 WIB – Schalke vs Borussia Dortmund (Live Mola TV)

Lihat Juga:  Lionel Messi Tentang Hasrat Juara Liga Champions dan Tim dari Manchester Sebagai Pesaing

Pukul 02.45 WIB – Sassuolo vs Bologna (Live Bein Sports 2)

Pukul 03.00 WIB – Fulham vs Sheffield United (Live Mola TV)

(tribunnews.com)








Melissa Putri
BeritaBola.News adalah Situs Berita Bola, Prediksi Bola, Prediksi Parlay, Terupdate dan Terlengkap.
https://beritabola.news