Berita Bola

Pelatih Interim Chelsea Bruno Saltor Akui Kehadiran Graham Potter Bikin Frustrasi

Beritabola.News – Bruno Saltor akui kehadiran Graham Potter bikin frustrasi. Hal ini disampaikan oleh Saltor menjelang laga lanjutan Liga Inggris 2022-2023 kontra Liverpool.

Saltor akan melakoni debutnya sebagai pelatih Chelsea saat mereka menjamu Liverpool di Stamford Bridge. Pertandingan tersebut akan dimainkan pada Rabu 5 April 2023, dengan kick-off pada pukul 02.00 WIB.

Potter dipecat karena Chelsea tak kunjung mendapatkan hasil positif sejak penunjukkannya pada September 2022 lalu. Saltor pun tak mengelak bahwa memang ada rasa frustrasi yang muncul selama masa jabatan Potter di Chelsea.

“Ya, jelas ada rasa frustrasi karena proses membutuhkan waktu. Kita semua tahu situasi di sini dan begitulah adanya,” jelas Saltor dinukil dari Football London, Selasa (4/4/2023).

Pemecatan Potter datang hanya sehari setelah Chelsea dikalahkan Aston Villa dengan skor 0-2 di lanjutan Liga Inggris 2022-2023. Laga itu dimainkan pada Minggu 2 April 2023 dini hari WIB.

Sementara itu, Saltor berusaha untuk memotivasi Chelsea agar tidak larut dalam keterpurukan. Dia berharap The Blues – julukan Chelsea – kembali fokus ketika menghadapi Liverpool.

“Kita perlu fokus pada hari esok dan fokus pada Liverpool. Memikirkan masa lalu dan apa yang telah terjadi sebelumnya bukanlah membantu saya sekarang,” tukas Saltor.

Liverpool sendiri sedang berada dalam tren buruk karena selalu menderita kekalahan dalam tiga laga terakhirnya di semua ajang. Terbaru, mereka dibantai Manchester City dengan skor 1-4 pada Sabtu 1 April 2023.

Lihat Juga:  5 Alasan FC Porto Akan Hancurkan Juventus: Cristiano Ronaldo Bakal Tak Berkutik?
Kaila Sherly
BeritaBola.News adalah Situs Berita Bola, Prediksi Bola, Prediksi Parlay, Terupdate dan Terlengkap.
https://beritabola.news