Berita Bola

Maunya ke AC Milan, Nicolo Zaniolo Amit-amit Pindah ke Bournemouth

Beritabola.News – Gelandang AS Roma, Nicolo Zaniolo, hanya mau pindah ke AC Milan dan sama sekali tidak mau dijual ke Bournemouth.

Mendekati hari terakhir bursa transfer musim dingin, Zanioio kelihatannya tidak akan ke mana-mana.

Sang gelandang serang dan AS Roma sebetulnya sudah setuju berpisah.

Juara Liga Italia musim lalu, AC Milan, berminat mendapatkan pemain berusia 23 tahun ini.

Zaniolo sudah oke soal besaran kontrak personal dengan Tim Merah-Hitam.

Akan tetapi, AS Roma tidak berhasil mencapai kesepakatan dengan AC Milan soal harga transfer pemain bernomor punggung 22 ini.

Setan Merah hanya mau meminjam dengan kewajiban membeli seharga 22 juta euro (sekitar 359 miliar rupiah) jika mereka lolos ke Liga Champions musim depan.

Tim Serigala mengabaikan AC Milan setelah ada tawaran lebih tinggi dari Bournemouth.

Klub papan bawah di Divisi Utama Liga Inggris itu siap membayar kontan 30 juta euro plus bonus 5 juta euro.

Angka itu masih ditambah 10 persen dari penjualan Zaniolo ke klub lain di masa depan.

Penawaran Bournemouth mendekati banderol AS Roma untuk Nicolo Zaniolo yang mencapai 40 juta euro.

Tim ibu kota pun memerintahkan Zaniolo untuk hanya bernegosiasi dengan Bournemouth.

Klub yang kini menghuni peringkat 18 klasemen Premier League itu sebetulnya juga siap dengan tawaran kontrak personal yang masif.

Mereka siap menaikkan gaji Zaniolo dua kali lipat dari 2,5 juta euro setahun yang diperolehnya di AS Roma.

Akan tetapi, pemain yang pernah memperkuat Inter Milan pada 2017-2018 itu sama sekali tidak mau pindah ke Bournemouth.

Amit-amit menyetujui transfer, Zaniolo menganggap pindah ke klub yang sedang terancam degradasi adalah sebuah kemunduran bagi kariernya.

Lihat Juga:  Hasil Buruk dan Tertinggal Jauh dari Real Madrid, Xavi Suarakan Keyakinan Barcelona

Alhasil, Zaniolo pun membangkang perintah AS Roma dengan sengaja meminta kontrak personal yang mustahil dipenuhi Bournemouth.

Seperti dikutip dari Football Italia, selain meminta gaji 6 juta euro semusim, pemain bertinggi badan 190 cm itu juga menuntut klausul pelepasan yang sangat murah.

Bournemouth harus rela melepasnya dengan harga hanya 25 juta euro jika nanti terdegradasi atau apabila ada tawaran dari klub Liga Italia.

Dengan klausul itu, Zaniolo seolah memaksa Bournemouth melepasnya ke AC Milan atau klub Liga Italia lain pada akhir musim ini.

Zaniolo juga sengaja tidak menemui para petinggi Bournemouth yang sudah capek-capek datang langsung ke Roma untuk memberikan penawaran.

Menurut SportItalia dan Tuttomercatoweb, Nicolo Zaniolo sudah menginformasikan ke AS Roma bahwa dia tidak akan menerima transfer ke Bournemouth.

Giallorossi pastinya murka dengan sikap Zaniolo yang merusak rencana transfer mereka di bursa musim dingin.

Sekarang beredar kabar bahwa AS Roma akan menjatuhkan hukuman kepada pemain yang mencetak gol kemenangan Tim Serigala di final UEFA Conference League musim lalu itu.

Kaila Sherly
BeritaBola.News adalah Situs Berita Bola, Prediksi Bola, Prediksi Parlay, Terupdate dan Terlengkap.
https://beritabola.news